Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan 9.917 daftar calon tetap (DCT) anggota DPR RI pada Pemilu 2024. Jumlah tersebut berasal dari 18 partai politik (parpol) yang tersebar di 84 daerah pemilihan (dapil) di Indonesia.
Ketua KPU Hasyim Asy'ari menyebut, seluruh parpol peserta Pemilu 2024 sudah memenuhi persyaratan keterwakilan perempuan dalam pencalonan, yakni minimal 30% dari daftar calon yang diajukan atau ditetapkan.
"Kalau dibuat rata-rata dari 18 partai politik peserta pemilu nasional itu persentase [keterwakilan perempuan] adalah 37,13%," kata Hasyim dalam konferensi pers di kanal YouTube KPU, Jumat (3/11/2023).
Ketentuan ini pun sudah diatur dalam Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2007 tentang Pemilu bahwa komposisi penyelenggaraan pemilu harus melibatkan keterwakilan perempuan minimal 30%.
"Komposisi keanggotaan KPU, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota memperhatikan keterwakilan perempuan sekurang-kurangnya 30%," demikian bunyi Pasal 6 Ayat (5) UU tersebut.
Di antara partai yang mendaftar, Partai Garuda tercatat sebagai parpol dengan proporsi keterwakilan perempuan tertinggi. Melansir Antara, proporsi perempuannya sebesar 41,40% dari 570 calon legislatif (caleg) dari Garuda.
Kemudian disusul oleh Partai Bulan Bintang (PBB) dengan persentase keterwakilan perempuan sebanyak 41,06%, diikuti oleh Partai Ummat sebanyak 40,04%.
Sementara proporsi keterlibatan perempuan terendah ditempati oleh PDIP, yakni hanya 33,1%.
Berikut daftar lengkap keterwakilan perempuan di DCT anggora DPR dari 18 partai politik peserta Pemilu 2024:
- Partai Garuda: 236 caleg perempuan dari 570 DCT (41,40%)
- PBB: 193 caleg perempuan dari 470 DCT (41,06%)
- Partai Ummat: 205 caleg perempuan dari 512 DCT (40,04%)
- Perindo: 231 caleg perempuan dari 579 DCT (39,9%)
- PSI: 225 caleg perempuan dari 580 DCT (38,79%)
- Hanura: 187 caleg perempuan dari 485 DCT (38,56%)
- PKN: 198 caleg perempuan dari 525 DCT (37,71%)
- PAN: 216 caleg perempuan dari 580 DCT (37,24%)
- PPP: 214 caleg perempuan dari 580 DCT (36,9%)
- PKS: 213 caleg perempuan dari 580 DCT (36,72%)
- Gerindra: 210 caleg perempuan dari 580 DCT (36,21%)
- Partai Buruh: 210 caleg perempuan dari 580 DCT (36,21%)
- Gelora: 143 caleg perempuan dari 396 DCT (36,11%)
- PKB: 204 caleg perempuan dari 580 DCT (35,17%)
- Demokrat: 202 caleg perempuan dari 580 DCT (34,83%)
- Nasdem: 200 caleg perempuan dari 580 DCT (34,48%)
- Golkar: 197 caleg perempuan dari 580 DCT (33,97%)
- PDIP: 192 caleg perempuan dari 580 DCT (33,1%)
(Baca juga: KPU Tetapkan 9.917 Calon Anggota DPR di Pemilu 2024, Ini Sebaran Partainya)