Padi-padian Jadi Sumber Protein Paling Banyak Dikonsumsi Masyarakat

Produk Konsumen
1
Monavia Ayu Rizaty 14/07/2021 17:30 WIB
Proporsi Konsumsi Protein per Kapita Sehari menurut Kelompok Komoditas Makanan (Maret 2020)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Protein merupakan salah satu nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh dalam jumlah besar. Kandungan protein di dalam makanan sangat bermanfaat sebagai sumber energi, memperbaiki jaringan tubuh yang rusak, dan membentuk antibodi.

Badan Pusat Statistik (BPS) menyebutkan, padi-padian menjadi kelompok makanan yang proteinnya paling banyak dikonsumsi masyarakat per Maret 2020. Proporsi konsumsi protein pada kelompok makanan tersebut sebesar 30,91%.

Posisinya disusul oleh kelompok makanan dan minuman jadi dengan proporsi konsumsi protein sebesar 25,72%. Sedangkan, proporsi konsumsi protein dari ikan, udang, cumi, atau kerang sebesar 13,6%.

Berdasarkan kuintil pengeluaran, penduduk yang berada pada kuintil kelima atau memiliki pengeluaran terbesar mengonsumsi protein lebih tinggi. Rata-rata konsumsi protein per kapitanya mencapai 80,43 gram.

Sedangkan, konsumsi protein paling rendah ada di kelompok kuintil pertama atau memiliki pengeluaran terendah. Rata-rata konsumsi protein per kapita pada kuintil tersebut sebesar 45,47 gram.

(Baca: Masyarakat Jakarta Paling Tinggi Mengonsumsi Protein)

Data Populer
Lihat Semua