Inilah Sektor Paling Diminati Investor Asal Tiongkok Pada 2018

08/04/2019 15:26 WIB
Image Loader
Memuat...
Kucuran Investasi Asing Asal Tiongkok Pada 10 Sektordi Indonesia  (2017-2018)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Penanaman Modal Asing (PMA) dari Tiongkok pada 2018 mencapai US$ 2,4 miliar setara Rp 33,6 triliun atau sebesar atau 8,1% dari total aliran penanaman modal asing. Jumlah ini menurun 29,3% dari tahun sebelumnya yang mencapai  US$ 3,4 miliar. Penurunan ini juga diikuti dengan menurunnya PMA secara keseluruhan. Namun, Tiongkok masih menduduki peringkat ketiga investasi terbesar bagi Indonesia setelah Singapura dan Jepang.

Kucuran penanaman modal asing dari Tiongkok terbesar mengucur ketiga sektor usaha ini, yakni listrik, gas, dan air sebesar US$ 616 juta, kemudian sektor industri logam dasar, barang logam, bukan mesin, dan peralatannya mencapai US$ 594 juta. Sementara yang mengucur ke sektor transportasi, gudang, dan telekomunikasi sebesar US$ 551 juta. Pada 2018, investasi pada sektor usaha listrik, gas, dan air serta industri logam dasar, barang logam, bukan mesin, dan peralatannya mengalami penurunan yang cukup besar dari tahun sebelumnya, yakni masing-masing sebesar 34,4% dan 65,4%.

Turunnya PMA di Indonesia secara garis besar disebabkan oleh bergejolaknya nilai rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) serta adanya perang dagang antara AS dan Tiongkok.

Data Stories Terkini
Databoks Premium
Databoks Premium
Databoks Premium
Databoks Premium

Data Populer

Lihat Semua