Menurut United Nations Environment Programme (UNEP), produk berkelanjutan atau sustainable product adalah komoditas barang/jasa yang memiliki manfaat jangka panjang untuk ekonomi, sosial, dan lingkungan.
Adapun dari hasil survei Katadata Insight Center (KIC), ada banyak konsumen Indonesia yang merasa pernah membeli produk semacam itu.
(Baca: Informasi tentang Produk Berkelanjutan Masih Minim di ASEAN)
KIC menggelar survei online pada Juli-Agustus 2021 kepada 3.631 responden yang tersebar secara nasional. Respondennya berusia antara 17-60 tahun.
Hasil temuannya, lebih dari separuh atau 62,9% responden merasa pernah membeli produk berkelanjutan.
Jika ditelisik alasannya, mayoritas responden membeli produk tersebut karena ingin melestarikan bumi (60,5%).
Kemudian ada yang membeli karena suka/puas dengan produk berkelanjutan (51,1%), merasa dirinya mendapat citra positif (41,3%), atau karena produk tersebut berasal dari merek kesukaannya (20,4%).
Namun, ada pula yang membeli produk berkelanjutan tanpa rencana sebelumnya (23,7%).
(Baca: Banyak Konsumen Mau Bayar Lebih untuk Produk Berkelanjutan)