Menurut data International Data Corporation (IDC), pengiriman perangkat smart home atau rumah pintar diprediksi akan tumbuh 0,6% (year-on-year/yoy) menjadi 892,3 juta unit pada 2024.
"Hal ini disebabkan tingginya penetrasi dan siklus pembaruan yang panjang di pasar yang sudah matang seperti Amerika Serikat," tulis IDC dalam laporannya, Senin (30/9/2024).
Berdasarkan jenisnya, video entertainment atau produk video hiburan menjadi produk smart home dengan pengiriman terbanyak global pada 2024. Volume pengirimannya diperkirakan mencapai 269,7 juta unit atau menguasai 30,2% pangsa smart home global.
Berikutnya ada home monitoring and security atau produk keamanan rumah yang mencakup kamera, kunci pintu, dan bel pintu. Pengiriman produk ini diproyeksikan sebesar 244,4 juta unit pada 2024.
Lalu estimasi pengiriman smart speaker global sebanyak 87,4 juta unit dan smart vacuum sebanyak 19,9 juta unit.
Sementara, produk smart home lainnya diproyeksikan akan mengirimkan 270,9 juta unit ke seluruh dunia pada 2024.
Di samping itu, IDC memperkirakan pasar smart home akan tumbuh dengan laju pertumbuhan tahunan gabungan (CAGR) sebesar 5,6% antara 2024 hingga 2028, dengan pengiriman mencapai 1,1 miliar unit pada tahun terakhir.
"Pasar negara berkembang, peningkatan adopsi AI, serta siklus pembaruan untuk kategori matang seperti TV, diharapkan menjadi pendorong utama pertumbuhan ini," tulis IDC.
(Baca: Merek "Smartwatch" Anak dengan Pengiriman Terbanyak Global Kuartal II 2024)