Mendaki gunung menjadi salah satu hobi yang cukup banyak diminati oleh masyarakat. Pasalnya, puncak gunung menyajikan panorama yang indah bagi para pendaki.
Meski demikian, tidak semua gunung bisa didaki dengan mudah. Di gunung-gunung tertentu, para pendaki bahkan harus melewati jalur pendakian yang curam dan sangat berbahaya.
Melansir dari situs mensjournal.com, inilah empat gunung yang paling berbahaya untuk didaki di dunia.
1. Annapurna (Nepal) - fatality rate: 32%
2. K2 (Pakistan) - fatality rate: 25%
3. Nanga Parbat (Pakistan) - fatality rate: 22%
4. Kangchenjunga (Nepal/India) - fatality rate: 20%
Gunung Annapurna di Nepal merupakan salah satu gunung yang paling sulit didaki dan berbahaya di dunia. Gunung ini memiliki ketinggian 8.091 mdpl dengan medan yang sulit, cuaca yang tidak bisa diketahui, serta kurangnya bantuan darurat di gunung tersebut.
Longsor di gunung ini juga sering terjadi, sehingga para pendaki tidak bisa memprediksi kapan waktu yang aman untuk mereka pergi mendaki. Jika terjadi longsor, tidak akan ada tim penyelamat di Annapurna.
(Baca Selengkapnya: Tren Letusan Gunung Berapi dalam Beberapa Tahun Terakhir)