Konsumen PayLater yang Gunakan Dana Rp500 Ribu ke Atas Cenderung Meningkat

Teknologi & Telekomunikasi
1
Cindy Mutia Annur 28/06/2023 08:00 WIB
Alokasi Anggaran untuk Menggunakan PayLater (Maret 2023)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Berdasarkan survei kolaborasi Kredivo bersama Katadata Insight Center (KIC), dari 6.403 orang Indonesia, mayoritas atau 60,9% di antaranya menggunakan layanan PayLater dengan dana di atas Rp500 ribu pada 2023.

Hal itu tercatat dalam laporan bertajuk Perilaku Konsumen e-Commerce Indonesia 2023: Pemulihan Ekonomi dan Tren Belanja Pasca Pandemi.

Proporsi konsumen yang menggunakan PayLater dengan dana di atas Rp500 ribu pun cenderung meningkat dalam dua tahun terakhir.

Tercatat, proporsi responden yang menggunakan PayLater dengan dana Rp500 ribu-Rp1 juta naik dari 24,1% pada 2022 menjadi 28,5% pada 2023. Angka ini bahkan lebih tinggi dari 2021 yang hanya 24,7%.

Selanjutnya, proporsi responden yang menggunakan PayLater dengan Rp1 juta-Rp2,5 juta juga mengalami peningkatan dari 2022 yang sebesar 14,2%, lalu menjadi 20,2% pada 2023.

Begitu pula proporsi responden yang menggunakan PayLater dengan dana di atas Rp2,5 juta meningkat dari 2022 sebesar 4,6% menjadi 12,2% pada 2023.

“Konsumen pengguna PayLater yang menghabiskan dana Rp500 ribu atau lebih saat berbelanja online cenderung meningkat. (Hal ini karena) PayLater menawarkan berbagai kemudahan, salah satunya fleksibilitas  dalam pembayaran,” kata tim Kredivo dan KIC dalam laporannya.

Menurut tim Kredivo dan KIC, adanya kemudahan tersebut membantu konsumen dalam mengatur neraca keuangan. Hal ini juga membantu konsumen yang memiliki keterbatasan dana untuk membagi pembelian mereka ke beberapa tenor pembayaran ketika dibutuhkan.

“Sebaliknya, konsumen yang menghabiskan dana Rp500.000 atau kurang menurun dibandingkan dengan tahun sebelumnya,” ujar tim Kredivo dan KIC dalam laporannya. Hal ini terlihat seperti grafik di atas.

Kredivo dan KIC melakukan survei ini kepada 1.679 responden pengguna PayLater yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia. Laporan lengkap mengenai survei dapat diakses dan diunduh melalui tautan ini.

(Baca: Ini Produk yang Banyak Dibeli Pengguna PayLater saat Belanja Online)

Data Populer
Lihat Semua