Nasdem Unggul di Nusa Tenggara Timur pada Pemilu 2019

Politik
1
Viva Budy Kusnandar 10/01/2023 19:10 WIB
Perolehan Suara Partai Politik di Nusa Tenggara Timur pada Pemilu 2019
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Partai Nasional Demokrat (Nasdem) berhasil meraup suara terbanyak di Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Pemilu 2019.

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), ketika itu Nasdem meraih 510,57 ribu suara sah di NTT (19,86%), mengalahkan capaian 15 partai politik lainnya.

Partai politik dengan raihan terbesar kedua di NTT adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), yakni 450,64 ribu suara (17,53%). Diikuti partai Golkar 365,27 ribu suara (14,21%), dan Partai Demokrat 202,1 ribu suara (7,86%).

Dari 16 partai yang ikut kontestasi Pemilu 2019, hanya 9 partai yang berhasil meraih suara di atas 4% di NTT.

Total suara pemilih di NTT pada Pemilu 2019 di  mencapai 2,57 juta suara, berkontribusi 1,84% terhadap total suara sah nasional yang berjumlah 139,97 juta suara.

(Baca: Usung Anies Jadi Capres, Nasdem Belum Penuhi Presidential Threshold

 

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua