Ini Perusahaan Game dengan Pendapatan Terbesar pada 2021

Teknologi & Telekomunikasi
1
Cindy Mutia Annur 01/06/2022 11:30 WIB
10 Perusahaan Publik di Sektor Gim dengan Pendapatan Terbesar (2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Menurut laporan Newzoo, 10 perusahaan publik di sektor game atau gim dengan pendapatan tertinggi global mampu menghasilkan US$126 miliar pada 2021. Jumlah itu tumbuh 10,2% dibandingkan tahun sebelumnya (year-on-year/yoy).

Di kelompok top 10 ini Tencent berada di posisi teratas. Pendapatan perusahaan gim asal Shenzen, Tiongkok, ini naik 9,9% (yoy) menjadi US$32,2 miliar pada 2021.

Sebagian besar pertumbuhan pendapatan Tencent berasal dari gim internasional seperti Clash Royale. Sedangkan pendapatan gim domestiknya paling banyak datang dari Honor of Kings.

Pendapatan Tencent juga disumbang dari League of Legends yang diuntungkan dari serial Netflix Arcane. Melalui serial animasi tersebut, penonton mendapatkan pengalaman masuk ke alam permainan League of Legends.

Sementara itu, Sony menempati urutan kedua dengan pendapatan sebesar US$18,2 miliar pada 2021. Pendapatan perusahaan asal Tokyo, Jepang, itu di sektor gim turun 2,3% (yoy).

Apple menempati urutan ketiga dengan pendapatan sebesar US$15,3 miliar sepanjang tahun lalu. Microsoft dan Google menempati urutan keempat dan kelima dengan pendapatan dari sektor gim masing-masing sebesar US$12,9 miliar dan US$11miliar.

Berikut 10 perusahaan publik di sektor gim dengan pendapatan tertinggi pada 2021:

  1. Tencent: US$32,2 miliar
  2. Sony: US$18,2 miliar
  3. Apple: US$15,3 miliar
  4. Microsoft: US$12,9 miliar
  5. Google: US$11 miliar
  6. NetEase: US$9,6 miliar
  7. Activision Blizzard: US$8,1 miliar
  8. Nintendo: US$8,1miliar
  9. Electronic Arts: US$6,5 miliar
  10. Sea Limited: US$4,3 miliar

(Baca Juga: PUBG Mobile Jadi Aplikasi dengan Pendapatan Terbesar pada 2021)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua