Peringkat daya saing infrastruktur Indonesia masih tertinggal di kawasan Asia Tenggara (ASEAN). Berbagai perbaikan yang dilakukan pemerintah dalam pembangunan infrastruktur masih belum mampu mendongkrak peringkat daya saing Indonesia.
Dalam Global Competitiveness Index (GCI) 2019 yang dirilis World Economic Forum, skor daya saing Indonesia berada di level 67,7 poin dari skala 0-100. Capaian tersebut membuat Indonesia berada di peringkat 72 dari 141 negara yang di survei dan urutan kelima di kawasan ASEAN.
Sementara Singapura tetap berada di peringkat utama sebagai negara dengan daya saing infrastruktur tertinggi di dunia dan di ASEAN dengan skor 95,1.