Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah adalah program bantuan pendidikan dari pemerintah bagi lulusan SMA/sederajat yang punya potensi akademik baik tapi memiliki keterbatasan ekonomi.
Bantuan yang diberikan adalah biaya kuliah secara penuh, ditambah subsidi biaya hidup yang besarnya disesuaikan tergantung wilayah.
(Baca: Banyak Salah Sasaran, Berapa Besaran Bantuan Biaya Hidup dari KIP Kuliah?)
Menurut data Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek), sepanjang 2023 ada sekitar 161,9 ribu mahasiswa baru yang menerima KIP Kuliah.
Program studi yang paling banyak diambil adalah pendidikan (21%), teknik (20%), dan ekonomi (19%).
Pada 2023 mayoritas mahasiswa penerima KIP Kuliah masuk ke perguruan tinggi swasta (56%), sedangkan perguruan tinggi negeri lebih sedikit (44%).
Mahasiswa penerima program bantuan ini paling banyak berasal dari Jawa Barat (12,8%), Jawa Timur (11,8%), Jawa Tengah 9,0%, Sumatera Utara (8,4%), dan Aceh (5,2%).
(Baca: Rata-rata IPK Sarjana Indonesia di Bawah 3,5)