Libur Lebaran Usai, IHSG Anjlok 7,9% (Selasa, 8 April 2025)


Nama Data | IHSG |
---|---|
2025-03-10 | 6.598,21 |
2025-03-11 | 6.545,85 |
2025-03-12 | 6.665,04 |
2025-03-13 | 6.647,42 |
2025-03-14 | 6.515,63 |
2025-03-17 | 6.471,95 |
2025-03-18 | 6.223,39 |
2025-03-19 | 6.311,66 |
2025-03-20 | 6.381,67 |
2025-03-21 | 6.258,18 |
2025-03-24 | 6.161,22 |
2025-03-25 | 6.235,62 |
2025-03-26 | 6.472,36 |
2025-03-27 | 6.510,62 |
2025-04-08 | 5.996,14 |
- A Font Kecil
- A Font Sedang
- A Font Besar
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) anjlok 7,90% ke level 5.996,14 pada Selasa (8/4/2025), hari pertama perdagangan setelah libur Lebaran usai.
Sebelumnya, IHSG bahkan sempat anjlok 9% pada pembukaan perdagangan pagi ini. Pihak bursa lalu menerapkan trading halt atau penghentian perdagangan sementara.
Adapun menurut Maximilianus Nicodemus, Associate Director of Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas, penurunan indeks hari ini dipengaruhi sentimen terkait kebijakan Amerika Serikat (AS).
"Pasar dikejutkan kebijakan pemerintah AS yang mengumumkan kebijakan tarif impor baru, di mana Indonesia terkena tarif sebesar 32%," ujarnya, dilansir dari Antara, Selasa (8/4/2025).
(Baca: Terancam Tarif Trump, Ini Produk yang Diimpor AS dari Indonesia)
Berdasarkan Indeks Sektoral IDX-IC, seluruh atau 11 sektor saham dalam negeri terkoreksi hari ini.
Sektor barang baku turun paling dalam hingga 10,54%, diikuti sektor teknologi dan sektor barang konsumen non-primer yang masing-masing turun 10,23% dan 8,82%.
Menurut data RTI Business, frekuensi perdagangan saham di bursa dalam negeri hari ini sebanyak 1,42 juta kali transaksi.
Total saham berpindah tangan mencapai 22,78 miliar lembar dengan nilai total transaksi Rp20,94 triliun.
Sebanyak 672 saham ditutup melemah hari ini, lalu 95 saham stagnan, dan 30 saham menguat.
Emiten berkode PANI menjadi top loser hari ini setelah jatuh 15%, diikuti INCO dan PTRO yang masing-masing turun 14,89% dan 14,75%.
Sementara emiten top gainer hari ini adalah SOSS yang terbang 24,73%, diikuti CTBN dan NETV yang masing-masing naik 9,95% dan 9,79%.
Berbeda dengan IHSG, mayoritas bursa kawasan Asia sore ini parkir di zona hijau. Indeks Nikkei naik 6,03% ke 33.012,58; indeks Hang Seng naik 1,51% ke 20.127,68; indeks Shanghai naik 1,58% ke 3.145,55; sedangkan indeks Strait Times turun 2,01% ke 3.469,47.
(Baca: Tarif Impor Trump Picu Ketakutan Investor Pasar Saham AS)