SMRC: 74% Masyarakat Yakin atas Kemampuan Jokowi Memimpin

Politik
25/10/2016 10:54 WIB
Keyakinan Masyarakat Terhadap Kepemimpinan Jokowi
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Mayoritas masyarakat yakin akan kemampuan Presiden Joko Widodo dalam memimpin bangsa Indonesia. Dari hasil survei Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) pada Oktober 2016 menunjukkan bahwa 74 persen mereka yakin atas kemampuan Jokowi mampu membawa Indonesia kedepan menjadi lebih baik dari sekarang. Meningkat 2 persen dibanding survei sebelumnya pada Juni 2016, yakni 72 persen.

Dalam 2 tahun Pemerintahanan Jokowi-JK, 11 persen masyarakat sangat yakin Indonesia kedepan akan lebih baik dan 63 persen yakin. Sementara 19 persen warga kurang yakin dan 2 persen tidak yakin, sisanya sebanyak 5 persen menjawab tidak tahu.

Survei SMRC terakhir dilakukan pada 13-17 Oktober 2016. Survei menggunakan metode secara random (multistage random sampling) dari populasi seluruh warga negara Indonesia yang berumur 17 tahun atau lebih, atau sudah menikah dengan jumlah responden sebanyak 1.220 orang. Adapun margin of error rata-rata sebesar kurang lebih 3,1 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.  

Data Populer
Lihat Semua