Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah merilis 9.919 daftar calon sementara (DCS) anggota DPR untuk Pemilu 2024 pada Sabtu (19/8/2023). Jumlah tersebut dihimpun dari 18 partai politik yang berpartisipasi.
Rinciannya terdiri dari 6.245 DCS laki-laki atau 62,89% dari total DCS dan 3.674 perempuan atau 37,11%. Terlihat, jumlah perempuan masih timpang dibandingkan laki-laki.
Lantas, partai politik mana dengan proporsi DCS perempuan tertinggi?
Proporsi DCS anggota DPR perempuan terbanyak adalah Partai Garda Republik Indonesia atau Garuda, yakni 41,05% dari total DCS partainya. Adapun jumlah DCS partai ini sebanyak 570 orang, rinciannya 336 laki-laki dan 199 perempuan.
Selanjutnya ada Perindo dengan proporsi 40,52% dari total DCS partainya. DCS Perindo mencapai 580 orang dengan rincian 346 laki-laki dan 234 perempuan.
Partai Bulan Bintang (PBB) menyusul di urutan berikutnya dengan proporsi 40,43%. Total DCS partai ini mencapai 470 orang, dengan rincian 280 laki-laki dan 190 perempuan.
Proporsi perempuan terbanyak lainnya adalah Partai Solidaritas Indonesia atau PSI (40,34%), Partai Ummat (40,4%), dan Hati Nurani Rakyat atau Hanura (38,56%).
Sedangkan partai politik dengan DCS DPR perempuan paling sedikit adalah PDIP, yakni 33,28% dari total DCS yang diperoleh. Adapun total DCS partai berlogo banteng itu mencapai 580 orang, dengan 387 laki-laki dan 193 perempuan.
Pengumuman daftar caleg sementara tertuang dalam Peraturan KPU Nomor 10/2023. Dalam beleid itu disebutkan, KPU memang harus mengumumkan DCS anggota DPR kepada publik dalam rentang 19-23 Agustus 2023.
Pendaftaran bakal calon anggota legislatif (bacaleg) oleh partai politik peserta pemilu sudah berlangsung sejak 1-14 Mei 2023.
Secara umum, KPU menyebut bahwa mayoritas atau 12 partai politik peserta Pemilu 2024 yang dapat memenuhi 100% dari jumlah kursi pada setiap dapil atau 580 kursi, yakni PKB, Gerindra, PDIP, Golkar, Nasdem, Buruh, PKS, PAN, Demokrat, PSI, Perindo, dan PPP.
(Baca juga: KPU Rilis 9.919 Calon Sementara Anggota DPR Pemilu 2024, Ini Sebaran Partainya)