Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mencatat, lembaga eksekutif paling banyak melaporkan gratifikasi. Hingga 31 Mei 2020, terdapat 7.316 laporan. Jumlah tertinggi terjadi pada 2019 lalu yang mencapai 2.169 laporan.
Sementara itu, Badan Usaha Milik Negara/Daerah (BUMN/BUMD) menyusul. Instansi tersebut mempunyai 3.868 laporan sejak 2015 hingga pertengahan Mei 2020.
KPK kembali meringkus pejabat daerah yang terjerat korupsi. Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Nurdin Abdullah telah ditetapkan sebagai tersangka pada Minggu 28 Februari 2021. Ia tersandung kasus suap dan gratifikasi atas pengadaan barang dan jasa, perizinan, serta pembangunan infrastruktur di Pemerintah Provinsi Sulsel Tahun Anggaran 2020-2021.