Perdagangan barang antara Indonesia dan Filipina telah bangkit pada tahun 2021 dari kemerosotan akibat pandemi Covid-19.
Menurut data UN Comtrade, nilai perdagangan kedua negara ini mencapai US$9,87 miliar pada tahun 2021.
Angka tersebut tumbuh 52,12% (year-on-year/yoy) dari tahun sebelumnya, sekaligus menjadi rekor tertinggi sejak tahun 1989.
Perdagangan Indonesia-Filipina bangkit seiring dengan pelonggaran pembatasan kegiatan terkait Covid-19 di masing-masing negara. Tren ini juga sejalan dengan kebangkitan perdagangan dunia pada 2021, meskipun gangguan rantai pasokan masih terjadi.
Pada tahun 2021 Indonesia melakukan ekspor barang ke Filipina senilai US$8,6 miliar, menandai pertumbuhan 45,8% (yoy) dari tahun sebelumnya.
Impor barang dari Filipina juga tumbuh 115,07% (yoy) ke US$1,27 miliar pada 2021. Laju pertumbuhan impor ini merupakan yang tertinggi setidaknya sejak tahun 1989.
(Baca: Ekspor dan Impor Indonesia ke Filipina Turun pada 2020)