Francesco Bagnaia dari tim Ducati Lenovo berhasil menjuarai balapan MotoGP San Marino yang digelar di Sirkuit Misano, Italia, pada Minggu (4/9/2022).
Pembalap asal Italia itu mencapai garis finish setelah melalui 28 lap dengan catatan waktu 41 menit 43,1990 detik.
Dengan capaian tersebut, Bagnaia memperoleh skor tambahan sebanyak 25 poin sekaligus berhasil naik ke urutan ke-2 klasemen sementara MotoGP hingga seri ke-14.
Ini juga menjadi kemenangan Bagnaia yang keempat kalinya secara beruntun, setelah menyabet juara di MotoGP Austria, MotoGP Belanda, dan MotoGP Inggris.
Bagnaia alias Pecco tercatat unggul 0,034 detik dari Enea Bastianini, pembalap dari tim Gresini Racing yang berada di posisi kedua dalam ajang MotoGP San Marino. Kemudian posisi ketiga ditempati oleh Maverick Viñales, diikuti Luca Marini dan Fabio Quartararo.
Berikut daftar 10 pembalap dengan perolehan skor tertinggi di MotoGP San Marino 2022:
- Francesco Bagnaia = 25 poin
- Enea Bastianini = 20 poin
- Maverick Viñales = 16 poin
- Luca Marini = 13 poin
- Fabio Quartararo = 11 poin
- Aleix Espargaro = 10 poin
- Alex Rins = 9 poin
- Brad Binder = 8 poin
- Jorge Martin = 7 poin
- Alex Marquez = 6 poin
(Baca: Kantongi 200 Poin, Quartararo Kokoh di Puncak Klasemen Sementara hingga Seri ke-13 MotoGP 2022)