Tim bulu tangkis putri Indonesia kembali bertanding di ajang Piala Uber 2022 yang digelar di Bangkok, Thailand, pada 8-15 Mei 2022.
Di ajang ini salah satu pemain tunggal putri Indonesia, yaitu Bilqis Pratista yang menempati peringkat ke-333 dunia, sukses menjadi sorotan karena mengalahkan pemain tunggal putri nomor satu dunia, Akane Yamaguchi.
Kemenangan Bilqis atas Akane memang tidak diikuti wakil-wakil Indonesia lainnya. Pada partai ketiga grup A, tim Indonesia harus menyerah 1-4 dari Jepang. Meski demikian, keberhasilan Bilqis mengalahkan Akane tetap membanggakan.
Berikut rincian poin Akane di skala global, beserta pemain tunggal putri lain yang menempati 10 peringkat teratas dunia per 10 Mei 2022:
- Akane Yamaguchi (Jepang): 109.749 poin
- Tai Tzu Ying (Taiwan): 108.800 poin
- Chen Yu Fei (China): 102.454 poin
- An Se-young (Korea Selatan): 101.053 poin
- Carolina Marin (Spanyol): 95.800 poin
- Nozomi Okuhara (Jepang): 95.886 poin
- Pusarla V. Sindhu (India): 92.194 poin
- Ratchanok Intanon (Thailand): 86.268 poin
- He Bing Jiao (China): 80.895 poin
- Pornpawee Chochuwong (Thailand) - 77.454 poin
Mayoritas pebulutangkis putri top dunia berasal dari Asia. Dalam daftar ini hanya ada satu atlet dari luar Asia, yaitu Carolina Marin yang berasal dari Spanyol.
(Baca Juga: Indonesia Raih Piala Thomas Terbanyak Sepanjang Sejarah)