Beberapa metode pembayaran masih dalam proses aktivasi.
Tingkat Kepatuhan Penggunaan Masker Ketika Keluar Rumah
Unduh
Unduh
Silakan beli artikel ini atau berlangganan untuk mengakses fitur unduh.
Disalin..
Sumber
Sumber
Silakan beli artikel ini atau berlangganan untuk mengakses fitur sumber.
Lembaga:
Badan Pusat Statistik (BPS)
Tanggal rilis:2020
Wilayah:Indonesia
Periode survei:2020
A Font Kecil
A Font Sedang
A Font Besar
Survei Badan Pusat Statistik (BPS) yang bertajuk “Perilaku Masyarakat di Masa Pandemi Covid-19” menemukan bahwa besaran frekuensi kelompok masyarakat berumur 45 – 60 tahun terhadap penggunaan masker lebih tinggi dibandingkan kelompok usia lainnya ketika keluar rumah. 94 persen dari mereka sering atau selalu menggunakan masker, 4 persennya mengaku jarang, dan 2 persen sisanya tidak pernah.
Tingkat kepatuhan ini disusul oleh kelompok lansia (di atas 60 tahun) dengan 93,1 persen dari mereka mengaku selalu menggunakan masker. Setelah itu kelompok usia produktif lainnya yaitu umur 31 – 45 persen memiliki persentase yang lebih rendah, sebesar 91,8 persen. Lalu umur 17 – 30 tahun memiliki posisi terendah terhadap besarnya frekuensi penggunaan masker yakni senilai 90,1 persen.
Survei ini dilakukan pada tanggal 7 – 14 September lalu. Secara umum, kepatuhan keseluruhan kelompok usia terhadap penggunaan masker sebesar 91,98 persen. Selain memakai masker, BPS menemukan bahwa masyarakat juga sadar dengan gerakan 3M lainnya yakni selalu mencuci tangan dengan sabun selama 20 detik (75,38 persen) dan menjaga jarak 1 meter dengan orang lain (73,54 persen).