Salah satu situs pemeringkat militer dunia, Global Firepower, menempatkan kekuatan militer Indonesia di peringkat ke 15 terkuat dunia dari 140 negara yang di survei pada 2022, naik satu peringkat dibandingkan tahun lalu.
Global Firepower memberikan skor indeks kekuatan militer (Power Index/PwrIndx) sebesar 0,2251 kepada Indonesia. Hal ini menandakan bahwa, kekuatan militer Indonesia semakin mendekati kekuatan militer negara maju.
Peringkat Indonesia berada di bawah kekuatan militer Iran yang berada di peringkat 14 dan di atas Jerman yang berada di peringkat 16 dunia. Sementara, negara dengan militer terkuat di dunia masih ditempati oleh Amerika Serkat dengan PwrIndx 0,0453.
Global Firepower menggunakan lebih dari 50 indikator individu suatu negara dalam melakukan penilaian sehingga menghasilkan formula yang unik. Suatu negara kecil kemungkinan dapat bersaing dengan negara besar karena memiliki kelebihan di salah satu atau beberapa indikator.
Indikator yang digunakan untuk menyusun indeks ini, antara lain jumlah senjata yang dimiliki, keberagaman senjata, sumber daya alam, ketersediaan industri, sumber daya manusia, dan keuangan yang stabil. Semakin kecil nilai PwrIndx maka semakin tinggi kekuatan militer suatu negara.
(Baca Selengkapnya: Panglima TNI Indonesia Terbanyak dari Angkatan Darat)