Gaji Karyawan GoTo vs Bukalapak, Mana yang Lebih Besar?

Teknologi & Telekomunikasi
1
Reza Pahlevi 02/06/2022 10:30 WIB
Perbandingan Rata-rata Gaji Karyawan GoTo vs Bukalapak (Kuartal I 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Selama periode kuartal I 2022, PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk sudah menghabiskan Rp3,6 triliun untuk gaji dan imbalan karyawan. Pos ini menjadi beban terbesar GoTo selama periode tersebut.

Mengutip laporan keuangannya, GoTo memiliki 9.141 karyawan per 31 Maret 2022. Ini berarti GoTo membayar gaji rata-rata sebesar Rp393,39 juta per karyawan dalam kuartal I 2022. Jika dilihat secara bulanan, GoTo membayar gaji rata-rata Rp131,13 juta per bulan untuk tiap karyawan.

Sebagai perbandingan, PT Bukalapak.com Tbk membayar Rp223,47 miliar untuk gaji, upah, dan kesejahteraan karyawan dalam periode yang sama. Berdasarkan laporan keuangannya, Bukalapak memiliki 2.322 karyawan per 31 Maret 2022.

Ini berarti Bukalapak membayar gaji rata-rata Rp96,24 juta untuk tiap karyawannya pada kuartal I 2022. Jika dilihat secara bulanan, Bukalapak membayar gaji karyawan rata-rata Rp32,08 juta per bulan.

Selain gaji, aktivitas penjualan dan pemasaran juga menjadi beban signifikan dalam operasi GoTo. Perusahaan gabungan Gojek dan Tokopedia ini tercatat menghabiskan Rp1,87 triliun untuk promosi dan Rp1,14 untuk iklan dan pemasaran sepanjang kuartal I 2022.

(Baca: GoTo Masih Bakar Uang? Ini Nilai Pendapatan dan Bebannya sejak 2018)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua
instagram
Databoks Indonesia (@databoks.id)
Portal data ekonomi dan bisnis. Bagian dari Katadata Indonesia.