Survei KIC: Perempuan Lebih Gemar Menabung ketimbang Laki-laki

Demografi
1
Vika Azkiya Dihni 10/03/2022 14:10 WIB
Kebiasaan Menabung Responden Berdasarkan Jenis Kelamin (September 2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Menurut hasil survei Katadata Insight Center (KIC), sebanyak 37,6% masyarakat Indonesia sudah terbiasa menabung.

Jika dilihat berdasar jenis kelaminnya, masyarakat yang gemar menabung itu lebih banyak berasal dari kalangan perempuan.

Survei KIC menemukan sebanyak 42,7% responden perempuan menyisihkan sebagian dari penghasilannya untuk menabung, sedangkan responden laki-laki hanya 33,5%.

Lebih dari separuh responden perempuan menyisihkan 1%-20% dari penghasilan mereka untuk menabung setiap bulan.

Namun, lebih dari 60% responden perempuan menilai tabungan mereka hanya cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari selama 3 bulan ke depan.

Ada juga 20,8% responden perempuan yang menyatakan tabungannya cukup untuk 4-6 bulan ke depan, sebanyak 10,5% cukup untuk 7-12 bulan, dan 8,2% cukup untuk memenuhi kebutuhan lebih dari 1 tahun.

KIC melakukan survei ini secara daring selama periode 6-12 September 2021. Total responden yang terlibat berjumlah 5.204 orang, dengan metode pengambilan sampel non-probability sampling.

Responden tersebar di seluruh wilayah Indonesia, dengan kriteria usia 13–70 tahun dan biasa menggunakan internet. 

(Baca Juga: Investasi Favorit Orang Indonesia Menabung di Bank)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua