Organisasi untuk Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi (OECD) membuat dua skenario proyeksi pertumbuhan ekonomi global. Skenario pertama, tidak ada gelombang dua Covid-19 sehingga ekonomi tumbuh -6%. Skenario kedua, terjadi gelombang dua virus sebelum akhir 2020 yang menyebabkan pertumbuhan ekonomi jatuh lebih dalam menjadi 7,6%.
Sementara itu, perekonomian Indonesia diperkirakan tumbuh lebih baik dari rata-rata dunia tersebut. Pertumbuhan ekonomi nasional dengan skenario pertama diprediksi -2,8%, lalu dengan skenario kedua sebesar -3,9%.