Pendiri Startup di Indonesia Masih Didominasi Pria

14/03/2019 19:00 WIB
Image Loader
Memuat...
Persentase Pendiri Startup di Indonesia Menurut Gender (2018)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Masyarakat Industri Kreatif Teknologi Informasi dan Komunikasi Indonesia (MIKTI) bersama Bekraf membuat laporan ‘Mapping dan Database Start Up Indonesia 2018’. Berdasarkan data dari laporan tersebut, terlihat bahwa mayoritas perusahaan rintisan di Indonesia didirikan oleh laki-laki (91,18%), sementara perempuan hanya menyumbang sebesar 8,82% dari total pendiri yang terdata.

Salah satu penyebab jomplangnya angka itu salah satunya adalah stereotype yang menyebabkan rendahnya partisipasi perempuan dalam sains dan teknologi.

Maka, sejalan dengan tujuan pemetaan ini, salah satunya untuk menentukan kebijakan bagi startup, perlu peran semua pihak untuk menghapus stereotype agar kedepannya kebijakan tersebut lebih ramah gender. Dengan demikian, jumlah pendiri startup perempuanakan semakin meningkat seiring waktu.

This article was produced in partnership with Investing in Women an initiative of the Australian Government that promotes women’s economic empowerment in South East Asia.

Data Populer

Lihat Semua