IORA (Indian Ocean Rim Association) merupakan forum kerja sama antarnegara terbesar di Samudera Hindia yang berdiri pada 1997. IORA beranggotakan 21 negara, yaitu Australia, Afrika Selatan, Bangladesh, Komoro, India, Indonesia, Iran, Kenya, Madagaskar, Malaysia, Mauritius, Mozambik, Oman, Seychelles, Singapura, Somalia, Sri Lanka, Tanzania, Thailand, Uni Emirat Arab, dan Yaman.
Pada 2016, nilai ekspor Indonesia ke negara-negara IORA mencapai US$ 34,7 miliar, dengan nilai total perdagangan sebesar US$ 82,57 miliar. Namun angka tersebut masih jauh tertinggal dibanding ekspor – impor Indonesia ke negara-negara anggota APEC yang mencapai US$ 206,23 miliar.
Pada IORA Summit yang diadakan 5-7 Maret di Indonesia, sebanyak 21 kamar dagang negara anggota IORA menyepakati 11 poin deklarasi bersama untuk memperkuat peran sektor swasta dalam menggerakkan pertumbuhan ekonomi negara di kawasan tersebut. Deklarasi bersama itu menitikberatkan antara lain pada pengembangan sektor perdagangan, usaha menengah kecil dan sedang, mengurangi hambatan perdagangan, dan menciptakan konektivitas yang lebih baik di wilayah negara anggota IORA.