Angka kecelakaan lalu lintas di seluruh Indonesia sepanjang 2017 lebih rendah dari tahun sebelumnya. Data dari Kepolisian Republik Indonesia mencatat jumlah kecelakaan kendaraan bermotor turun menjadi hanya 98.419 kali dari tahun sebelumnya seperti terlihat pada grafik di bawah ini.
Sepanjang tahun lalu, korban yang tewas akibat kecelakaan lalu lintas mencapai 25.859 jiwa dan yang mengalami luka berat 16.159 jiwa. Adapun penyebab utama yang menjadi penyebab kecelakaan kendaraan bermotor adalah faktor manusia seperti mengantuk saat berkendara atau ketidakcakapan pengendara sebesar 35%. Sementara dari faktor kualitas kendaraan seperti rem blong mencapai 31%.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik kerugian materi yang diakibatkan oleh kecelakaan lalu lintas sepanjang 2016 mencapai Rp 226 miliar, lebih rendah dibanding tahun sebelumnya mencapai Rp 272 miliar.