Insiden penerbangan di Indonesia sejak 2016 hingga Juni 2020 setidaknya telah memakan 263 jiwa. Sebanyak 216 korban di antaranya meninggal, sementara 47 korban lainnya mengalami luka-luka.
Angka kematian tertinggi dalam dunia penerbangan Indonesia selama lima tahun terakhir terjadi pada 2018 silam. Setidaknya ada 199 korban meninggal dan 5 korban lainnya luka-luka. Pesawat Lion Air JT-610 bertipe Boeing 737-8 (MAX) tujuan Jakarta-Pangkal Pinang jatuh di lepas pantai Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Peristiwa tersebut menyumbang sekitar 189 korban yang seluruhnya dinyatakan meninggal.
Kecelakaan pesawat kembali terjadi pada Sabtu (9/1) lalu. Pesawat Sriwijaya Air SJ-182 rute Jakarta-Pontianak hilang kontak di atas perairan Kepulauan Seribu. Angkutan udara berjenis Boeing 737 tersebut membawa 62 orang yang terdiri atas 56 penumpang dan 6 awak kabin.