Elektabilitas pasangan calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Ma’ruf Amin (Jokowi-Ma’ruf) unggul dari pesaingnya pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno (Prabowo-Sandiaga) di kalangan warga Nahdlatul Ulama (NU). Ini tercermin dari hasil sigi Media Survei Nasional (Median) terbaru yang menunjukkan pasangan Jokowi-Ma’ruf meraih 46,6% suara sementara pasangan Prbowo-Sandiaga hanya memperoleh 36,4% suara. Sisanya belum menentukan pilihan.
Sementara di kalangan warga Muhammadiyah pasangan Prabowo-Sandiaga unggul dengan meraih 62% suara dan pasangan Jokowi-Ma’ruf hanya memperoleh 23% suara dan sisanya belum menentukan pilihan. Pasangan calon presiden dengan nomor urut 01 unggul di pemilih non-muslim sementara pasangan nomor urut 02 unggul di kalangan pemilih muslim (selain NU dan Nahdlatul Wathan) seperti terlihat pada grafik di bawah ini.
Dari hasil survei yang dilakukan pada 4-16 November 2018 elektabilitas pasangan Jokowi-Ma’ruf unggul dengan meraih 47,7% suara. Sementara pasangan Prabowo-Sandiaga hanya 35,5% dan sisanya belum menentukan pilihan. Survei tersebut melibatkan 1200 responden dengan teknik multistage random sampling dengan margin off error 2,9% dan tingkat kepercayaan 95%.