Pemerintah akan menghentikan sementara impor dari Tiongkok untuk mencegah penyebaran virus corona. Menteri Perdagangan Agus Suparmanto mengatakan produk impor yang jelas dilarang adalah hewan hidup.
Tiongkok merupakan salah satu importir hewan hidup terbesar Indonesia. Nilainya sebesar US$ 348 ribu pada 2018, di atas Bahrain, Italia, dan Malaysia dalam peringkat sepuluh besar.
Dengan begitu, Indonesia bisa mengganti pasokan hewan hidup Tiongkok dari negara-negara importir terbesar lainnya, seperti Australia (US$ 574,9 juta) dan Amerika Serikat (US$ 26,1 juta).