Tingkat perekonomian DKI Jakarta tercatat paling tinggi di Indonesia. Hal ini tercermin dari produk domestik regional bruto (PDRB) ibu kota negara tersebut terbesar di antara provinsi lainnya.
Pada 2021, PDRB atas dasar harga berlaku (ADHB) Jakarta tercatat sebesar Rp 2,91 kuadriliun. Jika dilihat per penduduk, PDRB per kapita provinsi yang dipimpin oleh Gubernur Anies Baswedan tersebut mencapai Rp 274,71 juta pada tahun lalu.
Ini sekaligus membuat rata-rata pendapatan per kapita penduduk Jakarta tertinggi nasional. Bahkan nilainya empat kali lebih besar dari rata-rata pendapatan penduduk secara nasional yang hanya sebesar Rp 62,23 juta per tahun.
Dari 10 daftar provinsi dengan PDRB per kapita terbesar, terdapat tiga provinsi dari wilayah Kalimantan dan tiga provinsi dari wilayah Sumatera. Sementara dari wilayah Jawa hanya ada dua provinsi, dan masing-masing ada satu provinsi dari Sulawesi dan Papua.
Berikut Ini Daftar 10 Provinsi dengan PDRB Terbesar pada 2021:
- DKI JakartaRp 274,71 juta
- Kalimantan TimurRp 182,54 juta
- Kalimantan Utara Rp 155.08 juta
- Riau Rp 130,13 juta
- Riau Rp 129,85 juta
- Sulawesi Tengah Rp 81,73 juta
- Papua Barat Rp 73,54 juta
- Jambi Rp 65,19 juta
- Kalimantan Tengah Rp 62,91 juta
- Jawa Timur Rp 60,04 juta
Sebagai informasi, perekonomian Indonesia yang diukur menurut besaran PDB atas dasar harga berlaku mencapai Rp 16,97 kuadriliun pada 2021. Jika diukur menurut besaran PDB atas dasar harga konstan 2010, ekonomi nasional tumbuh 3,69% dari tahun sebelumnya.
(Baca: Pendapatan Penduduk Indonesia Meningkat Menjadi Rp 62,2 Juta per Tahun)