Lembaga survei Jakpat menghimpun sejumlah pertimbangan masyarakat dalam memilih konser musik dalam laporan Music Concert Trends & Fan Behaviors 2024.
Pertimbangan utama memilih konser musik adalah musisinya, dipilih 60% responden. Kedua, harga tiket konser, yang dipilih 59% responden.
Ketiga, waktu penyelenggaraan, dipilih 55%.
Selanjutnya banyak responden yang mempertimbangkan lokasi dan tempat penyelenggaraan konser atau venue.
Lokasi konser dengan pertimbangan di dalam atau di luar kota, dipilih 48%. Ada juga pertimbangan akses ke lokasi konser, dipilih 44%. Sedangkan venue dipilih 34%.
"Satu dari lima orang tidak bermasalah pergi ke konser musik di luar kota," tulis Jakpat dalam laporan yang dikutip pada Rabu (25/9/2024).
Sisanya ada pendamping, tempat atau platform membeli tiket, pertimbangan tren, hingga stan makanan.
Survei konser musik ini melibatkan 1.739 responden Jakpat di Jawa dan Bali. Proporsi sampel berdasarkan populasi internet di Indonesia.
Data dikoleksi pada 16-18 Agustus 2024 melalui aplikasi Jakpat. Toleransi kesalahan (margin of error) di bawah 5%. Survei menggunakan multiple answer sehingga responden bisa memilih lebih dari satu jawaban.
Berikut pertimbangan responden dalam memilih konser musik pada Agustus 2024:
- Musisi 60%
- Harga tiket 59%
- Waktu konser 55%
- Lokasi (dalam/luar kota) 48%
- Akses ke lokasi 44%
- Venue 34%
- Pendamping 30%
- Platform pembelian tiket 18%
- Sedang tren 13%
- Stan makanan 11%.
(Baca juga: Ini Genre Musik Paling Populer di Indonesia pada 2024)