Sebanyak lima provinsi di Indonesia memiliki lebih dari 1.000 kasus Covid-19 anak-anak hingga Rabu, 23 Juni 2021. Jumlah kasus Covid-19 anak di setiap provinsi didominasi anak berusia 7-12 tahun dan 16-18 tahun.
DKI Jakarta menjadi yang tertinggi dengan 5.001 kasus Covid-19 anak. Rinciannya, 632 kasus pada usia 0-2 tahun dan 844 kasus pada usia 3-6 tahun. Jumlah kasus pada usia 7-12 tahun mencapai 1.551 kasus. Lainnnya terjadi pada usia 13-15 tahun (783 kasus) dan 16-18 tahun (1.191 kasus).
Selanjutnya, Jawa Barat memiliki 4.968 kasus Covid-19 pada usia anak. Sebanyak 3.049 kasus juga terdapat di Jawa Tengah, sementara DI Yogyakarta punya 1.142 kasus dan Papua 1.096 kasus.
Virus corona semakin mudah menyerang anak-anak. Satuan Tugas Penanganan Covid-19 pun mencatat total kasus positif pada semua kelompok usia anak mengalami kenaikan sekitar 46-57% dalam empat pekan terakhir.
(Baca: Kasus Covid-19 Melonjak, Jakarta Catat Tambahan Kasus Tertinggi)
Karena itu, orang tua perlu mengimbau anak-anak untuk menerapkan protokol kesehatan 3M, yakni memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta mencuci tangan dengan sabun. Orang tua pun perlu sesegara mungkin mendapatkan vaksinasi.