Tahun ini Kejaksaan Agung membuka 9.694 formasi calon pegawai negeri sipil (CPNS), terdiri dari lowongan CPNS tenaga teknis dan tenaga kesehatan untuk memenuhi 35 unit kerja.
Berdasarkan Surat Pengumuman Nomor PENG-11 /C/Cp.2/08/2024 tertanggal 19 Agustus 2024, Kejaksaan Agung menyediakan lowongan untuk jenjang pendidikan SMA, D3, D4, dan S1 dari berbagai jurusan.
Sebanyak 8.995 formasi masuk kategori kebutuhan umum. Lalu untuk kebutuhan khusus atau disabilitas 194 formasi, putra-putri Papua 215 formasi, putra-putri Kalimantan 19 formasi, dan cumlaude 271 formasi.
Adapun masa pendaftaran seleksi CPNS sudah dibuka sejak 20 Agustus 2024 dan akan ditutup pada 6 September 2024. Informasi selengkapnya terkait CPNS Kejaksaan Agung dapat dilihat di laman https://biropeg.kejaksaan.go.id/.
Berikut daftar lengkap formasi CPNS yang dibuka Kejaksaan Agung pada 2024:
- Jaksa–Ahli Pertama: 2.000 formasi
- Pengelola Penanganan Perkara: 1.489 formasi
- Arsiparis–Terampil: 982 formasi
- Penjaga Tahanan: 948 formasi
- Petugas Barang Bukti: 705 formasi
- Penilai Pemerintah–Ahli Pertama: 589 formasi
- Perencana–Ahli Pertama: 574 formasi
- Arsiparis–Ahli Pertama: 569 formasi
- Pranata Komputer–Ahli Pertama: 500 formasi
- Pranata Hubungan Masyarakat–Terampil: 393 formasi
- Pranata Keuangan APBN–Terampil: 149 formasi
- Pengelola Pengadaan Barang/Jasa–Ahli Pertama: 73 formasi
- Dokter–Ahli Pertama–Dokter Umum: 73 formasi
- Perawat–Terampil: 72 formasi
- Analis Sumber Daya Manusia Aparatur–Ahli Pertama: 60 formasi
- Auditor–Ahli Pertama: 57 formasi
- Statistisi–Ahli Pertama: 45 formasi
- Apoteker–Ahli Pertama: 39 formasi
- Asisten Apoteker–Terampil: 38 formasi
- Pustakawan–Ahli Pertama: 37 formasi
- Dokter Gigi–Ahli Pertama: 37 formasi
- Terapis Kesehatan Gigi dan Mulut/Perawat Gigi–Terampil: 37 formasi
- Bidan–Terampil: 37 formasi
- Pranata Laboratorium Kesehatan–Terampil: 36 formasi
- Penerjemah Bahasa Inggris–Ahli Pertama: 35 formasi
- Analis Pengelolaan Keuangan APBN–Ahli Pertama: 32 formasi
- Pemeriksa Forensik Digital: 28 formasi
- Asesor Sumber Daya Manusia Aparatur–Ahli Pertama: 18 formasi
- Perancang Peraturan Perundang-Undangan–Ahli Pertama: 15 formasi
- Tenaga Sanitasi Lingkungan -Sanitarian–Terampil: 8 formasi
- Tenaga Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku/Penyuluh Kesehatan Masyarakat: 8 formasi
- Analis Hukum–Ahli Pertama: 5 formasi
- Nutrisionis–Ahli Pertama: 4 formasi
- Penerjemah Bahasa Arab–Ahli Pertama: 1 formasi
- Penerjemah Bahasa Mandarin–Ahli Pertama: 1 formasi
(Baca: Pemerintah Buka 71.643 Formasi CASN 2024 di IKN, Ini Rinciannya)