Beberapa metode pembayaran masih dalam proses aktivasi.
4 Negara Asal Remitansi Terbesar bagi Indonesia (2011-2018)
Unduh
Unduh
Silakan beli artikel ini atau berlangganan untuk mengakses fitur unduh.
Disalin..
Sumber
Sumber
Silakan beli artikel ini atau berlangganan untuk mengakses fitur sumber.
Lembaga:
Bank Indonesia (BI)
Wilayah:Indonesia
Periode survei:2018
A Font Kecil
A Font Sedang
A Font Besar
Para Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang berkerja di Arab Saudi kembali menjadi penyumbang remitansi terbesar bagi Indonesia pada 2018. Sebelumnya, remitansi terbesar berasal dari para PMI yang mencari nafkah di Malaysia.
Berdasarkan data BN2PTKI, remitansi para pahlawan devisa di Arab Saudi tahun lalu melonjak lebih dari 50% menjadi US$ 3,89 miliar atau sekitar Rp 54 triliun dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Angka ini mengalahkan penerimaan remitansi dari Malaysia senilai US$ 3,23 miliar atau setara Rp 45 triliun.
Sebagai informasi, total penerimaan remitansi PMI yang bekerja di luar negeri pada tahun lalu meningkat 25,22% menjadi US$ 10,97 miliar atau setara Rp 154 triliun dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Pundi-pundi devisa para pekerja migran, yang berkiprah di empat negara penyumbang remitansi terbesar tahun lalu, semuanya meningkat seperti terlihat pada grafik di bawah ini.