Pew Research Center memperkirakan jumlah penduduk miskin di dunia bertambah 131 juta akibat pandemi virus corona Covid-19 dan resesi global. Peningkatan serupa juga terjadi pada masyarakat berpendapatan rendah atau kelas bawah, yakni sebanyak 21 juta jiwa.
Sementara itu, jumlah masyarakat kelas menengah diprediksi berkurang hingga 54 juta pada 2020. Mereka yang ada di kelas menengah atas dan kelas atas pun turut menurun, masing-masing sebanyak 36 juta dan 62 juta jiwa.
Penduduk dalam kategori miskin punya pendapatan di bawah US$ 2 per hari dan kelas bawah US$ 2,01 - US$ 10 per hari. Kemudian, pendapatan kelas menengah sebesar US$ 10,01 - US$ 20 per hari, kelas menengah atas US$ 20,01 - US$ 50 per hari, dan kelas atas lebih dari US$ 50 per hari.