BYD Dominasi Penjualan Mobil Listrik Global Mei 2024

Transportasi & Logistik
1
Nabilah Muhamad 05/07/2024 15:32 WIB
10 Produsen Mobil Listrik dengan Volume Penjualan Tertinggi Global (Mei 2024)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Menurut data Clean Technica, volume penjualan mobil listrik secara global mencapai 1,3 juta unit pada Mei 2024. Volumenya turun 8% dibanding Mei tahun lalu (year-on-year/yoy).

Pada Mei 2024, BYD menjadi mobil listrik terlaris yang membukukan penjualan 314.760 unit. Porsinya mencapai 23,8% dari total penjualan mobil listrik global.

Tesla menyusul di peringkat kedua dengan penjualan mobil listrik 140.683 unit, atau menyumbang 10,6% dari total penjualan global.

Menurut Reuters, Tesla mengalami penurunan penjualan lantaran menghadapi persaingan ketat di China. Selain itu, permintaan juga melambat karena kurangnya pasokan model baru dengan harga murah.

Selain BYD dan Tesla, ada juga mobil listrik dari pabrikan lain yang masuk jajaran top global.

Berikut daftar lengkap 10 produsen mobil listrik terlaris di dunia per Mei 2024:

  1. BYD: 314.760 unit
  2. Tesla: 140.683 unit
  3. BMW: 45.615 unit
  4. Wuling: 39.849 unit
  5. Volkswagen: 38.210 unit
  6. Li Auto: 37.017 unit
  7. AITO: 32.507 unit
  8. Volvo: 32.166 unit
  9. Aion: 30.759 unit
  10. Geely: 29.663 unit

(Baca: Penjualan Mobil Listrik Global Cenderung Naik Sedekade Terakhir)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua