Harga Daging Ayam Turun Jelang Akhir 2023, tapi Masih Relatif Tinggi

Agroindustri
1
Adi Ahdiat 04/12/2023 15:20 WIB
Rata-rata Bulanan Harga Daging Ayam Ras di Indonesia (November 2018-November 2023)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Berdasarkan data Kementerian Perdagangan, pada November 2023 rata-rata harga daging ayam ras di Indonesia mencapai Rp35.587 per kilogram (kg).

Harga tersebut turun 2% dibanding bulan sebelumnya (month-on-month), tapi masih lebih mahal 3,9% dibanding November 2022 (year-on-year).

Rata-rata harga daging ayam ras menjelang akhir 2023 ini juga lebih tinggi dibanding bulan November tahun 2021, 2020, 2019, dan 2018, dengan rincian seperti terlihat pada grafik.

Adapun jika dirinci per daerah, harga daging ayam ras pada November 2023 sangat bervariasi.

Di beberapa provinsi harganya melampaui Rp40.000 per kg. Tapi, di sejumlah provinsi lain harganya berkisar Rp26.000-Rp30.000 per kg.

Berikut 10 provinsi dengan rata-rata harga daging ayam ras termahal pada November 2023:

  1. Nusa Tenggara Timur: Rp49.377 per kg
  2. Kalimantan Utara: Rp48.023 per kg
  3. Papua Barat: Rp44.716 per kg
  4. Maluku Utara: Rp43.300 per kg
  5. Maluku: Rp41.582 per kg
  6. Nusa Tenggara Barat: Rp40.766 per kg
  7. Papua: Rp40.650 per kg
  8. Banten: Rp40.102 per kg
  9. Sulawesi Tenggara: Rp39.457 per kg
  10. Kalimantan Tengah: Rp38.932 per kg

Kemudian ini 10 provinsi dengan rata-rata harga daging ayam ras termurah pada November 2023:

  1. Aceh: Rp26.307 per kg
  2. Gorontalo: Rp27.102 per kg
  3. Sulawesi Barat: Rp28.409 per kg
  4. Sulawesi Selatan: Rp29.402 per kg
  5. Sumatera Selatan: Rp29.441 per kg
  6. Bengkulu: Rp29.723 per kg
  7. Riau: Rp30.439 per kg
  8. Sumatera Utara: Rp30.598 per kg
  9. Sulawesi Utara: Rp30.625 per kg
  10. Jambi: Rp30.864 per kg

(Baca: Ini Provinsi Penghasil Daging Ayam Broiler Terbesar di Indonesia pada 2022)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua