10 Profesi dan Orang yang Dipercaya Warga Dunia, Dokter Paling Utama

Demografi
1
Erlina F. Santika 17/02/2023 14:45 WIB
Persentase 10 Profesi dan Orang yang Dipercaya Warga 28 Negara (2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Terdapat beberapa profesi dan jenis orang yang dipercaya warga di negaranya masing-masing. Di antara sejumlah profesi dan orang yang beragam itu, dokter menempati urutan pertama.

Hal itu ditunjukkan dari hasil survei Ipsos secara global. Dokter dipercaya oleh sedikitnya 59% orang dari total responden.

Kedua, ada ilmuwan dengan persentase tipis di bawah dokter, yakni 57%. Ketiga, ada guru dengan perolehan 52%.

Keempat ada aparat atau angkatan bersenjata, sebesar 41% dan kelima ada laki-laki dan perempuan biasa sebesar 38%.

Jika dilihat tren secara utuh dari 2018, tingkat kepercayaan kepada dokter dan ilmuwan justru turun sedikit dibandingkan dengan skor tinggi mereka yang didorong karena keadaan pandemi Covid-19 pada 2021. Akan tetapi, Ipsos menyebut angka ini sebenarnya hanya kembali ke posisi sebelum pandemi.

"Kepercayaan pada dokter telah menurun 6% sementara para ilmuwan turun 4%–meskipun keduanya menempati posisi dua teratas di setiap tahun Indeks (kepercayaan) sejak 2018," tulis Ipsos dalam laporannya.

Selama bertahun-tahun juga, hanya ada sedikit perubahan dalam proporsi yang melihat laki-laki dan perempuan biasa dapat dipercaya, sekarang sebesar 37%. Ipsos menyebut ini sangat sejalan dengan gelombang sebelumnya.

Responden diberi daftar profesi dan jenis orang. Mereka diminta untuk memberi skor kepercayaan, dengan skala 1-5. Skala 1 untuk nilai sangat dapat dipercaya, sementara skala 5 sangat tidak dapat dipercaya.

Ipsos menegaskan, laporan ini belum disesuaikan dengan ukuran populasi masing-masing negara dan tidak dimaksudkan untuk menunjukkan hasil total.

Survei ini dilakukan pada 27 Mei-10 Juni 2022. Survei dilakukan di 28 negara di seluruh dunia, melalui sistem panel online.

Negara-negara itu adalah Argentina, Australia, Belgia, Brasil, Kanada, Chili, Cina, Kolombia, Denmark, Prancis, Jerman, Inggris, Hongaria, India, Italia, Jepang, Malaysia, Meksiko, Belanda, Peru, Polandia, Arab Saudi, Afrika Selatan, Korea Selatan, Spanyol, Swedia, Turki, dan Amerika Serikat.

Sampel internasional mencapai 21.515 orang dewasa berusia 16-74 tahun di sebagian besar negara dan berusia 18-74 tahun di Kanada, Malaysia, Afrika Selatan, Turki, dan Amerika Serikat.

Berikut 10 profesi dan orang yang dipercaya warga dunia di negaranya masing-masing:

  • Dokter 59% dari total responden
  • Ilmuwan 57%
  • Guru 52%
  • Angkatan bersenjata 41%
  • Lelaki/perempuan biasa 38%
  • Polisi 37%
  • Hakim 35%
  • Pengacara 29%
  • Orang lembaga survei 28%
  • Pembawa berita 28%

(Baca juga: 8 Profesi Paling Rawan Terlibat Pencucian Uang di Indonesia)

Data Populer
Lihat Semua