Bukan Denpasar, Ini Wilayah dengan Penduduk Terbanyak di Bali

Demografi
1
Viva Budy Kusnandar 16/11/2022 17:50 WIB
Jumlah Penduduk Bali Berdasarkan Kabupaten/Kota (Juni 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Menurut data Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil), jumlah penduduk Provinsi Bali sebanyak 4,29 juta jiwa pada Juni 2022.

Kabupaten Buleleng merupakan wilayah dengan jumlah penduduk terbanyak di Pulau Dewata, yakni mencapai 827,64 ribu jiwa (19,3%) dari total populasi.

Diikuti Kota Denpasar dengan jumlah penduduk 653,17 ribu jiwa (15,23%), Kabupaten Karang Asem 522,73 ribu jiwa (12,19%), dan Kabupaten Badung 517,97 ribu jiwa (12,08%).

Setelahnya ada Kabupaten Gianyar dengan jumlah penduduk 501,87 ribu jiwa (11,71%), Kabupaten Tabanan 465,09 ribu jiwa (10,85%), Kabupaten Jembrana 325,88 ribu jiwa (7,6%), Kabupaten Bangli 255,41 ribu jiwa (5,96%), dan Kabupaten Klungkung 217,47 ribu jiwa (5,07%).

(Baca: KTT G20 Diharapkan Jadi Momentum Kebangkitan Ekonomi Bali)

Secara administrasi, Provinsi Bali terbagi menjadi 8 kabupaten dan 1 kota, dengan jumlah total 57 kecamatan yang terdiri dari 636 desa dan 80 kelurahan.

Menurut status perkawinan, sebanyak 42,98% penduduk di Pulau Dewata berstatus kawin dan 51,53% belum kawin. Ada pula 1,16% penduduk Bali yang berstatus cerai hidup dan 4,37% berstatus cerai mati.

(Baca: Dukcapil: Jumlah Penduduk Indonesia Sebanyak 275,36 Juta pada Juni 2022) 

 

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua