Survei: Tingkat Kepuasan pada Kinerja Jokowi Naik, Ini Penyebabnya

Politik
1
Vika Azkiya Dihni 14/06/2022 15:03 WIB
Tingkat Kepuasan terhadap Kinerja Jokowi Menurut Survei Charta Politika
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Lembaga survei Charta Politika merilis hasil survei terbaru tentang kepuasan terhadap kinerja pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin. Hasil survei terbaru pada Juni 2022 menunjukkan bahwa 68,4% masyarakat menyatakan puas atas kinerja pemerintah.

Tingkat kepuasan terhadap kinerja pemerintah tersebut naik dibandingkan pada hasil survei sebelumnya. Tercatat pada April 2022, kepuasan masyarakat terhadap pemerintah sebesar 62,9%.

"Kepuasan masyarakat mengalami kenaikan cukup tajam," kata Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya dalam paparan hasil survei, Senin (13/06/2022).

Pada Januari hingga April, kepuasan pada pemerintahan Jokowi turun dari 71,7% menjadi 62,9%. Lalu kemudian tingkat kepuasan berbalik arah dan naik menjadi 68,4%

Menurut Yunarto, ada dua faktor yang menyebabkan kepuasan masyarakat terhadap kinerja pemerintah meningkat. Faktor pertama karena memang kepuasan datang dari pelaku pemilih tradisional.

Faktor kedua karena rasa dukungan dari pemilih Jokowi di Pemilu 2019 lalu. Sebab,  orang yang sudah mendukung cenderung lebih mudah puas ketimbang yang tak mendukung saat pemilu.

Adapun jika dilihat berdasarkan wilayah, ada 3 wiilayah dengan tingkat kepuasan tertinggi. Wilayah pertama yaitu Jawa Tengah dan Yogyakarta.

Wilayah kedua yaitu Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur. Sementara itu, wilayah ketiga adalah Jawa Timur. 

Survei ini dilaksanakan pada 25 Mei-2 Juni 2022. Survei ini menggunakan wawancara tatap muka terhadap 1.200 responden berusia 17 tahun ke atas atau yang sudah memenuhi syarat sebagai pemilih.

Survei menggunakan metode multistage random sampling dan margin of error 2,83%.

(Baca Juga: Survei SMRC: Mayoritas Publik Merasa Puas dengan Kinerja Presiden)

Data Populer
Lihat Semua