Mayoritas Warga RI Anggap PBB Lebih Penting dari G20

Ekonomi & Makro
1
Reza Pahlevi 08/04/2022 15:00 WIB
Organisasi Internasional Paling Penting untuk Indonesia menurut Responden (2011-2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Mayoritas warga Indonesia menganggap Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sebagai organisasi internasional paling penting bagi negara Indonesia.

Hal ini tercatat dalam laporan survei Indonesia Poll 2021 yang dirilis lembaga riset asal Australia Lowy Institute pada awal 2022.

Menurut survei tersebut, pada tahun 2021 ada 41% responden yang memandang PBB sebagai organisasi terpenting. Persentase ini meningkat dari satu dekade lalu, seperti terlihat pada grafik.

Kemudian Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) dinilai penting oleh 30% responden, turun dari sedekade lalu.

Sebanyak 5% responden lain menganggap Organisasi Kerja Sama Islam (OIC) sebagai organisasi terpenting, Forum Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) 4%, dan Gerakan Non Blok 3%.

Hanya ada 3% responden yang menganggap Group of Twenty (G20) penting bagi Indonesia, meskipun Indonesia menjadi tuan rumah bagi Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 tahun 2022.

Survei ini dilakukan selama periode 29 November-24 Desember 2021. Survei melibatkan 3.000 responden berusia di atas 17 tahun, yang tersebar di 33 provinsi Indonesia.

Survei dilakukan dengan metode wawancara menggunakan stratified random sample, serta memiliki margin of error sebesar 1,8%.

(Baca Juga: Lowy Institute: Mayoritas Masyarakat Indonesia Dukung Investasi dari Arab Saudi, Singapura, dan Jepang)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua