Tiongkok Rajai Pangsa Pasar Permintaan Mi Instan Dunia, Indonesia Peringkat Berapa?

Food Beverage Tobacco
1
Cindy Mutia Annur 27/01/2022 16:10 WIB
Pangsa Pasar Permintaan Mie Instan di Seluruh Dunia (2020)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Mi instan merupakan salah satu makanan cepat saji yang banyak dikonsumsi masyarakat. Makanan ini tak hanya dikonsumsi di dalam negeri, tetapi juga di banyak negara.

Laporan Statista menyebut bahwa Tiongkok merajai pangsa pasar permintaan mi instan dunia pada 2020. Tercatat, pangsa pasar Negeri Tirai Bambu terhadap mi instan mencapai 39,76%.

Sementara, Indonesia menduduki peringkat kedua dengan pangsa pasar permintaan mi instan sebesar 10,84%. Vietnam menempati posisi ketiga dengan pangsa pasar permintaan mi instan sebesar 6,03%.

India dan Jepang menyusul dengan pangsa pasar permintaan mi instan masing-masing sebesar 5,77% dan 5,12%. Kemudian, Amerika Serikat, Filipina, dan Korea Selatan masing-masing memiliki pangsa permintaan mi instan sebesar 4,33%, 3,83%, dan 3,54%.

Thailand dan Brasil menempati posisi berikutnya dengan masing-masing pangsa pasar permintaan mi instan sebesar 3,18% dan 2,3%. Sementara, pangsa pasar permintaan mi instan di negara lain tercatat sebesar 1,52%.

(Baca: Penjualan Ritel Mi Instan Terus Meningkat sejak 2015)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua