Pertumbuhan ekonomi Amerika Serikat mengalami kontraksi dalam hingga 32,9% pada kuartal II-2020 dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya. Angka itu merupakan yang terburuk sepanjang sejarah, sekaligus membawa AS ke jurang resesi.
Penurunan tajam ini dikarenakan terpuruknya konsumsi rumah tangga, padahal kontribusinya terhadap PDB mencapai 67%. Tingginya jumlah pengangguran juga turut menyebabkan pelemahan ekonomi AS.
Selain Amerika Serikat, beberapa negara telah melaporkan pertumbuhan ekonomi negatif pada kuartal II-2020 dan mengalami resesi. Mereka adalah Singapura, Korea Selatan, Hong Kong, dan Jerman.