Bank BRI, Emiten dengan Aset Terbesar di Bursa Efek Indonesia

Keuangan
1
Viva Budy Kusnandar 20/09/2019 20:00 WIB
10 Emiten dengan Aset Terbesar di Bursa Efek Indonesia (Jun 2019)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (Persero) merupakan emiten dengan aset terbesar di Bursa Efek Indonesia. Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasikan, emiten yang memiliki kode perdagangan BBRI ini memiliki aset Rp 1.288,2 triliun.

Sementara emiten dengan aset terbesar kedua adalah PT Bank Mandiri Tbk (Persero). Aset bank milik pemerintah dengan kode BMRI tersebut sebesar Rp  1.235,63 triliun. Sedangkan emiten beraset terbesar ketiga adalah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) sebesar Rp 870,46 triliun.

Dari 10 emiten yang memiliki aset terbesar, delapan di antaranya adalah perbankan. Sementara dua sisanya adalah PT Astra Internasional Tbk dan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) dengan aset masing-masing Rp 350,29 triliun dan Rp 215,7 triliun.

(Baca Databoks: Aset Bank BRI Lampaui Bank Mandiri)

Editor : Hari Widowati
Data Populer
Lihat Semua