Pidato Presiden Republik Indonesia mengenai Nota Keuangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun Anggaran 2020 menyebutkan anggaran pendidikan pada 2020 sebesar Rp 505,8 triliun. Angka ini hanya meningkat 2,7% dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp 492,5 triliun. Padahal, peningkatan pada 2019 mencapai 11,3%.
Meskipun kenaikannya tidak setinggi sebelumnya, alokasi anggaran pendidikan tetap dipertahankan pada 20% dari total belanja negara 2020 yang sebesar Rp 2.528,8 triliun. Pemerintah berharap anggaran pendidikan ini dapat membangun kemampuan dasar anak-anak Indonesia, mulai dari pendidikan usia dini hingga pendidikan dasar. Terutama dalam kemampuan literasi, matematika, dan sains.
Hal tersebut dikarenakan kemampuan dasar dapat menjadi pijakan bagi peningkatan pengetahuan dan keterampilan anak untuk jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Selain itu untuk jenjang pendidikan menengah dan tinggi, pemerintah juga memberikan program pendidikan dan pelatihan yang sesuai dengan kebutuhan industri.