Data Masih Minim, Dominggus-Mohamad Memimpin Pilkada Papua Barat

Politik
16/02/2017 16:02 WIB
Perolehan Suara Pilkada Papua Barat 2017 (Data yang masuk 16,31 persen)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Pasangan gubernur dan wakil gubernur Dominggus Mandacan-Mohamad Lakotani untuk sementara berhasil memimpin perolehan suara pemilihan kepala daerah (Pilkada) Papua Barat 2017. Data Komisi Pemilihan Umum (KPU) mencatat bahwa Dominggus-Mohamad memperoleh 56.275 suara atau sekitar 59,59 persen dari total data yang masuk. 

Sementara dua pesaingnya, yakni Sepanus Malak-Ali Hindom hanya memperoleh 22.601 suara atau 23,93 persen. Kemudian pasangan Irene Manibuy-Abdullah Manaray hanya mendulang suara 15.566 suara atau 16,48 persen.

Dari 13 wilayah pasangan Dominggus-Mohamad unggul di delapan kota/kabupaten, dan hanya di Sorong kalah. Sisanya datanya belum masuk. Dari data yang sudah masuk sekitar 16 persen, partisipasi di Pilkada Papua Barat sekitar 76 persen. Medan yang susah dijangkau oleh kendaraan maupun komunikasi membuat data yang masuk masih sangat sedikit.

 

Data Populer
Lihat Semua