Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) melaporkan, volume penjualan sepeda motor di pasar domestik mencapai 598.844 unit pada Juli 2024.
Angkanya tumbuh 17,16% dibanding Juni 2024 (month-to-month/mtm).
Dalam periode sama, ekspor sepeda motor dari Indonesia juga naik 18,80% (mtm) menjadi 51.012 unit.
Sepeda motor jenis scooter masih mendominasi penjualan domestik maupun ekspor.
Pada Juli 2024 penjualan scooter menyumbang 90,26% terhadap total penjualan motor domestik, dan 46,49% terhadap total ekspor.
Kemudian penjualan sepeda motor tipe sport menyumbang 4,52% secara domestik dan 26,86% terhadap ekspor.
Lalu motor underbone berkontribusi 5,22% secara domestik dan 26,86% terhadap ekspor.
Secara kumulatif, penjualan sepeda motor domestik pada Januari-Juli 2024 mencapai 3.769.838 unit, naik 2,15% dibanding Januari-Juli tahun lalu (cumulative-to-cumulative/ctc).
Sementara ekspor sepeda motor Januari-Juli 2024 turun 9,57% (ctc) menjadi 291.330 unit.
(Baca: Indonesia, Pasar Sepeda Motor Terbesar ASEAN sampai Mei 2024)