Realisasi investasi Jepang di Indonesia selalu berada dalam jajaran tiga besar. Bahkan pada 2013 Negeri Sakura tersebut menjadi investor terbesar, mengalahkan Singapura yang langganan di urutan pertama. Sementara pada 2015, investasi di posisi ketiga dengan nilai realisasi sebesar US$ 9,8 atau sekitar Rp 40 triliun.
Pada 2016, hingga kuartal III, Badan Koordinasi Penanaman Modal mencatat, realisasi investasi Jepang mencapai US$ 4,5 miliar atau sekitar Rp 58,5 triliun. Jumlah tersebut setara dengan 21 persen total realisasi asing di Indonesia.
Investasi Jepang di Indonesia rencananya akan ditingkatkan. Kunjungan Perdana Menteri Jepang, Shinzo Abe ke Tanah Air pada 15-16 Januari 2016 menghasilkan sejumlah kesepakatan. Melalui pertemuan dengan Presiden Joko Widodo, Abe berkomitmen akan berinvestasi di beberapa proyek seperti Pelabuhan Patimban, Kereta Semi Cepat Jakarta-Surabaya, dan Pengembangan Blok Masela.