PT Chery Sales Indonesia (CSI) merayakan satu tahunnya kembali ke pasar otomotif Indonesia pada November 2023. Merek mobil asal Tiongkok ini sempat menghilang di pasar dalam negeri pada 2011 lalu.
Menurut laporan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan Chery dari pasar domestik ke dealer (wholesales) mencapai 3.609 unit sepanjang Januari-Oktober 2023.
Tipe Omda 5 RS mendominasi penjualan mobil Chery, dengan realisasi penjualan sebanyak 2.192 unit, atau berkontribusi 60,73% dari total penjualan selama Januari-Oktober 2023.
Lalu Omda 5 RZ menyusul di peringkat kedua, yang terjual 547 unit atau berkontribusi sebesar 15,16%.
Berikutnya ada Tiggo 8 Pro Premium yang melengkapi tiga besar tipe mobil Chery terlaris periode ini, dengan membukukan penjualan sebayak 423 unit, atau menyumbang 11,97% dari total penjualan.
Atas capaian tersebut, Chery menjadi mobil terlaris ke-13 di Tanah Air dengan pangsa pasar atau market share sebesar 0,4%, selama periode tersebut.
"Waktu satu tahun ini benar-benar kami gunakan untuk membangun pondasi kuat. Sebab kami ingin berkontribusi signifikan terhadap perkembangan otomotif di Indonesia dalam jangka waktu panjang," kata Executive Vice President CSI Qu Jizong dalam keterangan resminya, dilansir dari Kompas.com, Rabu (15/11/2023).
Berikut data penjualan wholesale mobil Chery dalam periode Januari-Oktober 2023:
- Omda 5 RS: 2.192 unit
- Omda 5 Z: 547 unit
- Tiggo 8 Pro Premium: 423 unit
- Tiggo 7 Pro Premium: 237 unit
- GT: 60 unit
- Tiggo 7 Pro Luxury: 46 unit
- Tiggo 8 Pro Luxury: 45 unit
- Tiggo 7 Pro Comfort: 44 unit
(Baca juga: Kalahkan Brio dan Sigra, Innova Zenix Jadi Mobil Terlaris di RI Oktober 2023)