Saat ini terdapat lebih dari 920 ras sapi yang tersebar di seluruh penjuru dunia. Dari beberapa ras sapi tersebut, ada yang memiliki bobot hingga lebih dari 1 ton.
Melansir dari agronomag.com, inilah 10 deretan ras sapi yang memiliki bobot yang fantastis di seluruh dunia.
- Chianina – 1,7 ton
Sapi ras Chianina adalah jenis sapi terbesar di dunia. Chianina berasal dari Tuscany, Italia. Beratnya bisa mencapai 1,7 ton dan tinggi mencapai 2 meter. Selain menjadi ras sapi terbesar sekaligus tertinggi, Chianina juga salah satu ras sapi tertua di dunia.
- South Devon – 1,6 ton
Sapi South Devon berasal dari Inggris dan dikenal sebagai "Raksasa Lembut". Berat badan maksimalnya bisa mencapai rata-rata 1,6 ton. South Devon adalah hewan ternak yang dikembangbiakkan untuk diambil daging dan susunya.
- Maine – Anjou – 1,4 ton
Ras sapi Maine – Anjou berasal dari daerah Anjou di Prancis. Berat sapi bisa mencapai 1,4 ton dan dikenal sebagai sapi yang mudah menghasilkan otot dan mudah gemuk.
- Glan Cattle – 1,2 ton
Ras sapi ini adalah hasil dari persilangan antara sapi Simmental dengan sapi Berne Mountain dan beratnya bisa mencapai 1,2 ton. Meski awalnya merupakan jenis sapi potong dan perah, saat ini lebih banyak dijadikan sebagai jenis sapi potong.
- German Angus – 1,2 ton
German Angus adalah sapi potong terbesar asal Jerman dengan berat mencapai 1,2 ton. Ras sapi ini merupakan hasil persilangan antara sapi jenis Aberdeen Angus dengan beberapa sapi lokal lainnya, seperti German Black Pied, Deutsche Rotbunte, dan Fleckvieh.
- Montbeliard – 1,2 ton
Sapi Montbeliarde yang berasal dari wilayah Bourgogne Franche Comte, Prancis timur. Sapi Montbeliarde ini memiliki berat hingga 1,2 ton. Satu ekor sapi Montbeliarde betina dewasa mampu menghasilkan hingga 7,4 ribu liter susu dalam setahun.
- Parthenais – 1,15 ton
Parthenais adalah jenis ras sapi potong tertua yang ada di Prancis. Sapi ini berasal dari wilayah barat Prancis yang bernama Nouvelle Aquitaine. Sapi ini bisa mencapai berat hingga 1,15 ton.
- Limousin – 1,1 ton
Ras sapi ini sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia. Sapi Limousin pertama kali dikembangkan di wilayah Limousin en Marche Prancis sebagai sapi potong. Untuk beratnya, sapi Limousin dewasa dapat memiliki berat hingga 1,1 ton.
- Bazadaise – 1,1 ton
Ras sapi Bazadaise berasal dari wilayah Bordeaux, Prancis. Nama sapi ini berasal dari nama sebuah kota yang ada di daerah Gironde yaitu Bazas. Saat dewasa, berat sapi ini bisa mencapai 1,1 ton.
- Charolais – 1,1 ton
Sapi Charolais merupakan jenis sapi potong paling populer tidak hanya di Prancis, melinkan di seluruh dunia. Ketika sudah dewasa, berat sapi Charolais jantan bisa mencapai 1,1 ton.
(Baca Selengkapnya: Konsumsi Daging Menurun pada Maret 2021)